My 7-Days Fruits Diary : Cerita 7 Hari Memperbaiki Saluran Cerna bersama Buah-Buahan Sunpride

Buah-Buahan Lokal Sunpride
Buah-Buahan Lokal Sunpride
Buah-buahan merupakan salah satu sumber vitamin alami bagi tubuh, disamping rasanya yang enak buah juga memiliki banyak kandungan gizi baik yang berguna bagi kesehatan tubuh kita,  bahkan beberapa jenis buah bisa menjadi obat bagi berbagai jenis penyakit. Dengan mengkonsumsi buah setiap hari akan memberikan asupan gizi dan vitamin bagi tubuh, buah juga bisa menjadi salah satu sumber energi tubuh untuk bisa melakukan aktivitas. 

Ngomong-ngomong soal buah, saya punya masalah dengan sistem pencernaan, sering sekali mengalami konstipasi dan susah kebelakang, sudah mencoba berbagai obat-obatan yang katanya manjur tapi tetap saja masalah pencernaan masih sering kambuh. Sampai beberapa bulan lalu orang tua saya menyarankan agar saya rutin mengkonsumsi buah-buahan seperti pepaya, melon dan kawan-kawannya yang katanya bisa membantu melancarkan sistem pencernaan.

Mengikuti saran orang tua akhirnya saya mulai rutin mengkonsumsi buah-buahan, tapi kadang untuk mendapatkan buah-buahan dengan kwalitas yang bagus agak susah apalagi sejak pemerintah membatasi impor buah masuk ke Indonesia, yang akhirnya membuat harga buah melambung tinggi. Kalau mau tetap beli buah impor pastinya sangat berat di kantong, jadi harus mencari alternative buah lokal dengan kwalitas yang baik dan harga terjangkau. Sementara dipasaran buah lokal yang beredar kadang tidak sebanding dengan harganya, beberapa buah lokal seperti apel bentuknya kecil-kecil sekali dengan rasa agak sepat entah kwalitas buahnya yang memang tidak baik atau belum mencapai masa layak konsumsi. Sampai suatu hari saya menemukan buah-buahan lokal Sunpride di supermarket dekat kantor, kwalitas buahnya tergolong sangat baik apalagi beberapa buah seperti jambu crystal dan nanas honi nya yang memiliki keunggulannya tersendiri. Langsung jatuh cinta dengan koleksi buah lokal Sunpride yang sangat lengkap dan semangat mengkonsumsi buah tiap hari sudah kembali bisa dijalankan.

Setelah membeli stock buah-buahan yang diarasa cukup untuk 1 minggu konsumsi, berikut ini saya ingin berbagi cerita tentang 7 hari memperbaiki saluran cerna bersama buah-buahan Sunpride. 

Buah-Buahan Lokal Sunpride
7 hari memperbaiki saluran cerna bersama buah-buahan Sunpride



2 Agustus 2015

Hari ini adalah hari pertama saya mulai mencoba rutin mengkonsumsi buah, sebagai start awal saya mengkonsumsi Pepaya California Sunpride.  Pepaya-nya hanya dikupas dan dicuci bersih, lalu dipotong-potong dan disajikan bersama sedikit plain yogurt, madu dan perasan jeruk nipis. Kemudian untuk bekal ke kantor saya membawa 2 buah pisang Cavendish Sunpride. Biasanya saya sering merasa lapar saat jam-jam nanggung sebelum makan siang, jadi membawa bekal pisang yang manis ini niatnya untuk mengganjal lapar supaya tidak makan makanan atau cemilan yang berbahaya bagi timbangan. 

Meskipun namanya Pepaya California tapi buah pepaya yang satu ini ditanam dan dipanen dari beberapa wilayah di Indonesia yang sudah beberapa lama membudidayakan jenis pepaya asal Mexico ini. Pepaya jenis ini memiliki bentuk buah yang lebih kecil dan lonjong dibanding jenis pepaya lainnya. 

Nah kalo soal kandungan gizi pepaya memiliki banyak sekali  manfaat bagi tubuh, salah satunya adalah manfaat bagi sistem pencernaan. Di dalam pepaya terdapat enzim pencernaan yaitu papain, yang berguna dalam membantu pencernaan dan melancarkan BAB. Selain itu, juga dapat berguna untuk melunakkan daging. Pepaya juga mengandung serat dan kadar air yang tinggi. Kedua nutrisi tersebut, sangat baik dalam pencegahan sembelit dan mempromosikan keteraturan buang air besar, sehingga menyehatkan saluran pencernaan. Manfaat lain dari buah pepaya yang lebih lengkapnya bisa dilihat pada website milik Sunpride.

Buah-Buahan Lokal Sunpride
Pepaya dan Pisang dengan yogurt dan madu


3 Agustus 2015

Memasuki hari kedua manfaat dari buah pepaya sudah mulai terasa, sistem pencernaan rasanya sudah mulai mengalami sedikit perbaikan walaupun belum lancar sekali, paling tidak hari kemarin tidak diwarnai dengan perut kembung atau konstipasi. 

Di hari yang kedua ini saya sarapan dengan smoothies pepaya, pisang dan yogurt. Campuran kedua buah ini menghasilkan smoothies yang kental dan manis sehingga cukup mengenyangkan sebagai sarapan. Karena bikinnya lumayan banyak jadi smoothies yang dihasilkan sampai 3 gelas, setelah di konsumsi bersama suami masih sisa satu gelas lagi, jadi supaya tidak mubasir saya masukkan kedalam botol jus dengan tutup rapat  dan dibawa kekantor untuk bekal mengganjal lapar di siang hari nanti. 

Buah-Buahan Lokal Sunpride
Pisang Cavendish Sunpride

Pisang Cavendish Sunpride merupakan satu-satunya jenis pisang yang bisa saya makan tanpa diolah terlebih dahulu. Biasanya saya hanya bisa makan buah pisang yang sudah diolah entah di goreng, di kukus atau di jadikan cake dan es krim. Rasanya kalau makan pisang yang belum diolah seperti ada bau obat-obatan pada pisangnya, mungkin ini hanya efek traumatis masa kecil yang masih tertinggal di memori saya. Karena dulu waktu kecil suka di paksa minum obat dalam bentuk pil dan kapsul yang disembunyikan di dalam buah pisang. Jadi ketika saya disuruh menelan pisangnya, otomatis obatnya juga masuk tanpa terasa pahit, tapi suatu hari obat yang sangat pahit itu keluar dari buah pisang dan nyangkut di langit-langit mulut, kebayang kan rasa pahitnya apalagi bagi anak kecil. Jadi sejak saat itu rasanya semua pisang seperti ada bau obatnya hehehe, kecuali pisang Cavendish Sunpride ini yang wanginya manis seperti ada aroma susu-nya. 

Selain rasanya yang manis dan legit, pisang memiliki banyak sekali manfaat baik bagi tubuh, beberapa manfaat tersebut antara lain :
  • Melancarkan peredaran darah
  • Membantu pencernaan pada usus
  • Menjaga Kesehatan Mata 
  • Menormalkan Fungsi Jantung 
  • Memperkuat tulang
  • Menurunkan tekanan darah tinggi
  • Meningkatkan Energi
  • Memperbaiki mood
Buah-Buahan Lokal Sunpride
Smoothies Pisang dan Pepaya

4 Agustus 2015 

Pagi hari di hari ketiga ini, sistem pencernaan sudah mulai lancar, tidak ada sembelit dan konstipasi lagi, selain itu sarapan pagi juga jadi mengenyangkan lebih lama dibanding makan makanan yang mengandung karbohidrat seperti nasi dan mie yang biasa dikonsumsi sebelumnya. Memulai hari jauh lebih segar dan bertenaga, tidak ngantuk atau males-malesan lagi. Panggilan alam untuk kebelakang juga datang dengan sendirinya. Ternyata obat-obatan itu kalah jauh dibanding manfaat alami buah tentunya buah-buahan yang tepat. 

Oke di hari ketiga ini saya sarapan dengen otameal yang di campur buah pisang, apel, dan strawberry mengenyangkan sekali meskipun awalnya saya tidak suka oatmeal karena rasanya yang aneh di lidah,  tapi dipadukan dengan pisang Cavendish Sunpride yang manis , strawberry dan apel Malangnya yang asam manis segar membuat sarapan oatmeal jadi lebih kaya rasa. Lalu untuk bekal makan siang saya bawa Buah jambu crystal (Guava Crystal)yang sudah di kupas kemudian di rendam sebentar dalam air yang sudah dicampur perasan jeruk nipis. Perendaman dilakukan agar warna jambu tidak berubah jadi kecoklatan. Kenapa hari ini bawa jambu? karena temen sekantor ngajakin ngerujak setelah makan siang. Jadi makan buah siang ini lebih seru karena rame-rame sambil rujakan. 

Buah-Buahan Lokal Sunpride
Guava Crystal Sunpride ( Jambu Crystal)



Lebih jauh tentang jambu crystal Sunpride, Guava Crystal ini sering dikenal dengan sebutan jambu batu, jambu klutuk, jambu biji atau jambu siki. Buah jambu ini sejatinya berasal dari dearah Brazil dan disebarkan ke Indonesia melalu Thailand. Daging buahnya berwarna putih dan yang istimewa dari buah Jambu Crystal Sunpride adalah bijinya yang sedikit alias seedless, daging buahnya renyah jadi mau dimakan langsung, dijadikan rujak atau bahkan diolah menjadi makanan lain akan tetap enak karena daging buahnya yang tebal dan renyah. Disamping daging buahnya yang renyah dan manis, jambu crystal juga memiliki banyak manfaat baik seperti buah-buahan pada umumnya, berikut ini  adalah beberapa manfaat jambu biji untuk kesehatan tubuh seperti dilansir dari boldsky.com :
  1. Anti-tumor dan anti-inflamasi : Kandungan lycopene di dalam jambu bermanfaat sebagai zat anti-inflamasi dan mencegah pertumbuhan tumor.
  2. Mencegah kanker : Karena jambu biji mengandung zat antioksidan yaitu flavonid dan fitonutrien, maka buah ini efektif untuk mencegah kanker. Kandungan vitamin C dosis tinggi di dalamnya juga bermanfaat untuk menetralkan radikal bebas penyebab kanker.
  3. Menjaga tekanan darah: Jambu biji memiliki manfaat mengagumkan untuk menjaga tekanan darah. Sebab jambu biji mengandung kalium yang bermanfaat untuk melindungi tubuh Anda dari pengaruh eksternal yang bisa merusak kesehatan tekanan darah.
  4. Mencegah penuaan dini: Kandungan zat antioksidan tinggi dalam jambu mampu menetralkan radikal bebas dan mencegah terjadinya stres oksidatif penyebab penuaan dini.
  5. Baik untuk penderita diabetes: Kandungan serat dalam jambu biji berfungsi sebagai obat alami bagi penderita diabetes. Selain itu secara medis, buah ini juga terbukti untuk mencegah lonjakan gula.
  6. Menyehatkan kulit: Jambu biji mengandung vitamin A, nutrisi yang penting untuk meningkatkan kesehatan kulit. Buah ini juga bermanfaat untuk mengeluarkan antioksidan yang bisa membuat kulit Anda terlihat segar kembali.
  7. Mendukung kesehatan mata: Kandungan vitamin A dalam jambu biji sekali lagi mampu mencegah infeksi mata dan penyakit mata.
  8. Meningkatkan sistem pencernaan: Kandungan lycopene dalam jambu biji sangat baik dalam membantu meningkatkan kesehatan pencernaan.
  9. Menambah jumlah darah: Jambu biji mengandung vitamin E, K, folat, niasain, mangan, tembaga, magnesium, dan asam panthothenic dimana semuanya bermanfaat untuk menambah jumlah sel darah merah Anda.
  10. Meningkatkan imunitas tubuh: Jambu adalah buah yang mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda. Sebab jambu mengandung vitamin C tinggi yang bisa mencegah tubuh Anda dari serangan berbagai penyakit. 

5 Agustus 2015 

Memasuki hari ke-4, sudah mulai say good bye pada konstipasi dan sembelit hehhe, semoga 2 sahabat lama ini nggak pernah balik lagi ya karena konstipasi selalu membawa rasa tidak nyaman saat duduk dan bekerja. Di hari keempat ini saya mengawali hari dengan segelas jus semangka dan potongan buah pepaya segar yang diberi perasan jeruk nipis. Lalu untuk sebagai bekal kekantor saya bawa potongan pepaya dan apel yang dikemas dalam plastic wrap baru kemudian dimasukkan dalam wadah kedap udara. Khusus untuk apelnya terlebih dahulu direndam air perasan jeruk nipis supaya warnanya tidak berubah kecoklatan. 

Buah-Buahan Lokal Sunpride
Buah Semangka Sunpride
Semangka merupakan salah satu buah favorit saya, selain rasanya yang manis dan kaya air, semangka juga memiliki kandungan vitamin dan maanfaat yang tidak kalah banyak. Berikut ini adalah beberapa manfaat buah semangka bagi kesehatan seperti dikutip dari livelovefruit.com :
  1. Jantung Yang Lebih Sehat. Buah semangka merupakan sumber likopen. Likopen yang terkandung dalam buah semangka berperan penting untuk menjaga kesehatan organ jantung yang anda miliki.
  2. Mata Yang Lebih Sehat. Ini dikarenakan, buah ini mengandung betakaroten yang akan di ubah didalam tubuh menjadi vitamin A. Vitamin A merupakan vitamin yang akan menyehatkan organ penglihatan anda.
  3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh. Semangka juga merupakan sumber vitamin C. Vitamin C memiliki fungsi membantu meningkatkan sistem imun tubuh. Sehingga tubuh tidak akan mudah sakit di saat cuaca kurang baik atau sangat ekstrem.
  4. Perlindungan Dari Radikal Bebas. Berbagai asap pabrik, asap kendaraan bermotor serta udara kotor yang terhirup dapat memicu masuknya radikal bebas yang bisa mengancam kesehatan tubuh anda. Semangka mengandung senyawa karotenoid yang dapat menetralisir radikal bebas yang masuk ketubuh seseorang.
  5. Memperkuat Tulang Tubuh. Ini dikarenakan, semangka merupakan salah satu buah yang kaya akan kandungan kalium. Kalium ini berfungsi untuk mempertahankan kalsium dalam tubuh. Sehingga tulang dan sendi akan lebih sehat dan kuat sepanjang waktu.
  6. Organ Ginjal Yang Lebih Sehat. Mengkonsumsi buah semangka akan membantu meningkatkan aliran urine. Dengan lancarnya aliran urine maka akan berdampak pula pada kesehatan organ ginjal di didalam tubuh.
  7. Mengurangi Lemak Pada Tubuh. Semangka merupakan jenis buah yang kaya akan kandungan citruline yang mana berperan mengurangi lemak berlebih yang berada di dalam tubuh anda. 

6 Agustus 2015 

Ternyata sudah sampai di hari kelima, dan memang benar mengkonsumsi buah setiap hari itu membawa manfaat yang sangat terasa. Sekarang sudah lancar ke belakang dan mengawali hari selalu terasa lebih segar, sarapan buah membuat perut kenyang tapi tidak meninggalkan efek ngantuk seperti mengkonsumsi karbohidrat. Hari kelima saya bangun kesiangan, jadi tidak sempat membuat sarapan yang rumit, hanya sarapan apel dan pepaya yang di potong-potong dengan perasan air jeruk nipis. Bekal kekantornya cuman bawa dua buah pisang Cavendish Sunpride untuk mengganjal lapar nanggung sebelum jam makan siang. 

Buah-Buahan Lokal Sunpride
Apel Sunpride


Saya memang suka sekali dengan buah apel, dimakan langsung atau diolah menjadi aneka cake atau jus sama enaknya. Apalagi apel fuji yang ada rasa asem-asemnya sedikit, daging buahnya renyah dan berair. Apel sudah terkenal kaya manfaat dan baik untuk membantu diet serta menurunkan berat badan. Berikut ini adalah beberapa manfaat baik yang bisa kita dapat dari buah apel (sumber: manfaat.co.id) :

1. Membantu kerja usus halus
2. Mengurangi resiko gangguan pernapasan
3. Menyehatkan rongga mulut dan gigi
4. Memberikan perlindungan pada tulang
5. Mengkontrol gula darah
6. Mencegah dan MengobatiKanker
7. Kesehatan Otak
8. Mencegah Parkinson
9. Menurunkan Kolesterol
10. Menurunkan Kolesterol
11. Menyehatkan Jantung
12. Mencegah batu empedu
13. Mengatasi Diare dan Sembelit
14. Detoksifikasi Hati
15. Mencegah katarak
16. Meningkatkan Sistem kekebalan tubuh manusia
17. Mencegah wasir


7 Agustus 2015

Horeee... hari ini Jumat, berarti hari terakhir masuk kerja menjelang weekend sekaligus hari ke-6 dari 7 hari perjalanan memperbaiki saluran cerna bersama buah-buahan Sunpride . Hari Jumat itu rasanya seperti bagian menuruni bukit dari proses menanjak sejak hari senin heheh, tinggal santai menuju Sabtu dan Minggu. Pagi ini saya sarapan pancake pisang dengan segelas jus pepaya dan jeruk nipis. Mumpung bangun lebih pagi jadi bisa bikin sarapan buttermilk pancake dengan topping pisang Cavendish Sunpride diatasnya. Cukup disiram madu atau bahkan tanpa tambahan selai apapun pancake pisang ini sudah manis dan mengenyangkan, tapi kalo suami saya sukanya pancake dengan topping pisang dan coklat, menurut dia pisang dan coklat adalah pasangan paling klop. Nah untuk mengimbangi rasa manisnya saya bikin jus pepaya hanya dari campuran Pepaya California Sunpride dan perasan air jeruk nipis. Bekal kekantor saya bawa potongan buah pepaya dan nanas. 

Pancake Pisang
Pancake dengan Topping Pisang dan Coklat


8 Agustus 2015

Hari ke-7 dan hari ini Sabtu artinya bisa bangun agak siang karena libur, Sarapan pagi ini adalah mix fruit ( pisang, pepaya, apel dan nanas) yang di campur dengan plain yogurt dan madu, kemudian siangnya sehabis makan siang saya mencoba membuat virgin pina colada yaitu campuran buah nanas, jus nanas dan santanyang diblender bersama es batu. Resep asli pina colada ini sebenarnya mengandung alkohol atau liquer tapi karena mau lebih sehat jadi saya skip bagian alkoholnya, diminum siang-siang bener-bener nyesss. Hari ini saya juga membuat frozen banana yogurt dari campuran pisang cavendish Sunpride dengan plain yogurt lalu dibekukan seperti es krim, hasilnya mirip-mirip sorbet rasa pisang plus rasa asem segar dari yogurtnya. 

Buah-Buahan Lokal Sunpride
Non Alkohol Pina Colada
7 Hari ini rasanya luar biasa, banyak perubahan yang dirasa terutama pada pencernaan. Meskipun ini hari ke-7 bukan berarti saya stop program makan buah sampai disini ya, karena sudah terlanjur merasakan manfaatnya bagi tubuh, saya akan meneruskan program makan buah ini setiap hari, hitung-hitung memeliharas sistem pencernaan supaya tetap baik-baik dan si konstipasi dan sebelit ogah buat balik lagi. 

Buah-Buahan Lokal Sunpride
Frozen Banana Yogurt

Yuk konsumsi buah-buahan untuk mendapatkan banyak manfaat baik bagi tubuh, selain itu mengkonsumsi buah lokal juga turut membantu meningkatkan taraf hidup para petani buah lokal kita. Semoga kedepannya pemerintah Indonesia bisa terus memperbaiki kwalits buah lokal sehingga tidak kalah bersaing dengan buah-buahan impor dan terimakasih pada Sunpride karena sudah menyediakan buah-buahan lokal terbaik. 
Lets Living Fun and Healthy




Protected by Copyscape Duplicate Content Finder

2 komentar :

  1. nyam..nyam... makan buah selain enak juga bermanfaat untuk tubuh ya mbak...

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mba bener banget selain enak, manfaatnya juga banyak

      Hapus

Halo Foodies terimakasih sudah berkunjung ke blog saya, silahkan tinggalkan comment untuk pertanyaan, saran maupun kritik yang membangun. Mohon untuk tidak berkomentar yang mengandung SARA, Kekerasan, judi maupun Pornografi karena tidak akan saya tampilakan disini. Berkomentarlah dengan bijak dan santun. Terimakasih

My Instagram

Copyright © Bali Food Blogger: Resep dan Review by Sashy Little Kitchen.