Foodpanda ... Bisa Makan Apa Saja Tanpa Perlu Keluar Rumah

Foodpanda indonesia delivery makanan & take away online

Padahal baru empat hari libur dari kerjaan dan blogging tapi rasanya sudah kangen ingin memperbanyak posting di blog ini sekalian ngubek-ngubek dapur. Setelah empat hari jauh dari dapur dan segala urusan yang biasanya jadi keseharian akhirnya hari ini bisa balik lagi. Karena masih terbawa suasana liburan dan keindahan kota Jogja jadi di posting ini saya belum update resep dulu ya. Kali ini cuman mau berbagi cerita dan mengenalkan tentang sebuah layanan jasa pesan antar makanan (food delivery) yang sangat membantu saya ketika kemarin baru tiba dari Jogja.

Ceritanya kemarin itu  saya berangkat ke bandara jam 5 pagi jadi belum sempat sarapan di hotel padahal pesawat berangkat jam 7.35 hehehhehe rajin banget ya check in nya sampe dua jam sebelum boarding. Tiba di Bali dan sampai dirumah sekitar jam 1 atau 2 siang, disambut terik matahari yang benar-benar menyengat. Kebayangkan dari pagi belum makan ditambah cuaca yang bener-bener tidak bersahabat, penyakit lapar yang teramat sangat ini tidak bisa diabaikan begitu saja. Mau keluar beli makanan tapi begitu buka pintu panasnya itu seperti bikin meleleh kulit. Nah mulailah dilema terjadi, kalau tidak keluar rumah berarti rasa lapar ini bakal menjadi-jadi dan sangat mengganggu, sementara dikulkas tidak ada bahan makanan sama sekali. Setelah berpikir keras akhirnya memutuskan untuk delivery makanan tapi dicari-cari yang ada jasa delivery hanya junk food, ah harus kerja keras lagi browsing untuk ketemu tempat makan yang menyediakan jasa antar. Dan sepertinya saya sedang mujur, ketemu sebuah website jasa delivery makanan yang melayani kota-kota besar di Indonesia kebetulan Bali termasuk salah satu di dalamnya. Nama jasa deliverynya "Foodpanda" lucu ya, begitu denger namanya langsung kebayang kungfu pada xixiix.

Bagi yang belum tau apa sih foodpanda itu ? Foodpanda merupakan jasa pesan antar makananan online yang tersedia di berbagai kota di Indonesia seperti di Jakarta, Bandung, Bali, Surabaya, Medan, Makassar dan kota besar lainnya. Foodpanda menyediakan berbagai jenis masakan dan bekerjasama dengan 500 lebih restoran. Masakan yang disediakan antara lain Masakan Indonesia, Masakan Jepang, Seafood, Masakan khas Barat, Masakan Italia, Masakan India, Masakan Thailand serta yang lainnya. Kebetulan Foodpanda mencakup sebagian besar wilayah di kota Denpasar juga, dan daerah tempat tinggal saya termasuk dalam daerah yang dilayani.

Halaman depan website Foodpanda


Tanpa menunggu lama, saya langsung daftar di website Foodpanda (https://www.foodpanda.co.id) mengisi alamat dan sedikit data diri, lalu bisa melanjutkan ke proses pemesanan. Masukkan nama kota dan semua restaurant atau tempat makan  di kota anda yang bekerjasama dengan Foodpanda akan muncul di layar. Kali ini saya ingin makan yang super pedas karena empat hari ini di Jogja saya puasa makan pedas, jadi sekarang dirumah mau melepas kangen sama cabe dan sambel. 

Kali ini saya memesan makanan dari Warung Nasi Tempong Indra yang berlokasi di Renon, lumayan jauh kalau harus keluar dan pergi kesana sendiri apalagi panas-panas begini. Saya pesan Nasi tempong ayam bakar, nasi tempong udang, extra sayuran, extra sambal dan kerupuk. Setelah selesai memilih pesanan, step selanjutnya tinggal check out dan memilih sistem pembayaran via cash atau dengan voucher dan selesai. Kita tinggal menunggu konfirmasi dari pihak Foodpanda, tak sampai 5 menit langsung ada telp masuk dari customer service Foodpanda melakukan konfirmasi orderan, mengulangi semua menu yang saya pesan dan memastikan kalau tidak ada yang terlewatkan ,  satu lagi saya juga diterangkan mengenai menu yang saya pilih, dijelaskan juga apa saja yang ada di menu itu, jadi saya lumayan terbantu dari kesalahan memilih. Waktu yang dijanjikan untuk pengiriman adalah kurang lebih 1 jam, yang saya kira lumayan cepat kalau mengingat warung ini lokasinya jauh dari rumah dan biasanya selalu ramai. 

Maaf mas fotonya saya pajang disini ya, sekalian nunjukin cara packing dan delivery Foodpanda
Sekitar 45 menit, pesanan saya datang... diluar dugaan pesanan saya utuh, lengkap dan dikemas serta diantar dengan packing yang baik. Saya lumayan salut dengan kurirnya, padahal rumah saya susah dicari loh, sampai sopir taxi selalu menelpon berkali-kali kalo disuruh jemput kerumah maklum lokasi masuk gang yang tidak ada papan namanya, tapi kurir yang satu ini bisa sampai dirumah dengan cepat tanpa menelpon berkali-kali menanyakan lokasi atau tersesat.  Kurirnya masih sangat muda, mengenakan jaket oranye membawa tas khas delivery service berlogo Foodpanda, dengan ramah dia bertanya memastikan kalau rumah yang dituju benar. Setelah mengiyakan dan konfirmasi pemesan, pesanan sayapun diserahkan dengan lengkap. Pembayaran dilakukan COD alias cash on delivery atau dibayar ditempat. 





Waktunya menikmati pesanan yang ditunggu-tunggu, liat sambel langsung kalap hihihhih jadi ngk sempet moto lama-lama. Seneng banget ketemu jasa delivery yang memuaskan seperti ini, pelayanan baik, diantarkan dengan profesional dan tanpa merusak atau menumpahkan isi pesanan. Bakal sering-sering kayaknya pake Foodpanda daripada harus keluar jauh-jauh hanya untuk cari makan, mending buka laptop atau smartphone dan pesen makanan via Foodpanda. Tinggal menunggu dirumah dan bisa sambil mengerjakan pekerjaan yang belum selesai. 

Foodpanda bisa dipesan melalui website  https://www.foodpanda.co.id atau bisa juga unduh aplikasinya yang sudah tersedia untuk 3 vendor besar smartphone yaitu : Apple, Android dan Windows. Silahkan klik link dibawah ini untuk mendownload aplikasi sesuai OS smartphone anda:

Oh ya Foodpanda juga sering bikin promo loh, kadang berupa discount atau gratis biaya antar, seperti kemarin pas saya pesan kebetulan lagi promo free ongkir jadi saya tidak perlu membayar extra untuk biaya pengiriman. Selain itu ada voucher IDR 30K untuk pemesanan pertama, ayo buruan selama masih ada promonya kan lumayan bayarnya jadi berkurang.

Nah kalo mau tau berita terupdate serta promo-promo Foodpanda silahkan kunjungi website atu bisa pantengin terus Facebook dan Twitter nya Foodpanda @foodpanda_id. 

Sekian dulu ya postingan kali ini, saya mau pesen via Foodpanda lagi untuk makan siang bareng-bareng dikantor :)



Protected by Copyscape Duplicate Content Finder

Posting Komentar

Halo Foodies terimakasih sudah berkunjung ke blog saya, silahkan tinggalkan comment untuk pertanyaan, saran maupun kritik yang membangun. Mohon untuk tidak berkomentar yang mengandung SARA, Kekerasan, judi maupun Pornografi karena tidak akan saya tampilakan disini. Berkomentarlah dengan bijak dan santun. Terimakasih

My Instagram

Copyright © Bali Food Blogger: Resep dan Review by Sashy Little Kitchen.