Iseng-iseng pengen banget bikin siomay sendiri karena kalo beli dapetnya dikit jadi ngk bisa makan sepuasnya. Awalnya saya mau bikin siomay ikan tapi pas ke supermarket ternyata ikan tenggirinya kosong, jadi mau ngk mau harus cari bahan lain supaya niat bikin siomay dan makan sepuasnya bisa terlaksana. Akhirnya saya memutuskan bikin siomay ayam saja, resep yang saya pakai dari Sajian Sedap.
Siomay Ayam Komplit
Resep by Sajian Sedap
Siapkan:
- 20 buah kulit siomay siap pakai
- Wortel parut untuk hiasan atas siomay
- Telur rebus
- Kol rebus
- Kentang kukus
- Bakso ayam
Bahan Isi:
- 150 gram ayam, dicincang halus ( saya pakai 200 gram)
- 50 gram udang, dicincang halus (saya ngk pakai)
- 2 siung bawang putih, dihaluskan
- 2 sendok makan tepung sagu
- 2 putih telur
- 1 batang daun bawang, diiris halus
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1/2 sendok teh minyak wijen
- 1 sendok makan kecap ikan
- Aduk rata ayam, udang, bawang putih, putih telur, daun bawang, garam, merica bubuk, minyak wijen, dan kecap ikan. Banting-banting. Tambahkan tepung sagu. Aduk rata.
- Ambil selembar kulit siomay. Beri isi. Lipat – lipat sisinya. Oles dengan air. Tabur dengan wortel.
- Kukus 25 menit sampai matang.
Bahan Sambal Kacang:
- 250 gram kacang tanah kulit, goreng
- 5 siung bawang putih, goreng
- 7 buah cabai merah keriting, goreng
- 100 gram gula merah, sisir
- 2 sendok teh garam
- 600 ml air hangat
- 1/2 sendok makan air asam jawa
- Haluskan kacang tanah, bawang putih, cabai merah, gula merah, dan garam.
- Masukkan air. Masak sampai kental. Tambahkan air asam. Aduk rata.
- Potong-potong siomay, kol rebus, telur dan kentang, tata dalam piring saji
- Siramkan sambal kacang diatasnya
- Siomay siap disajikan
fhotonya bagus mba...ngiler jadi pengen siomay nii... btw gimana bikin siomaynya mba,,pake cetakan atw langsung aja,,,ko aku ya ga bisa sebagus mba,,amburadul pernah bikin,,,morat marit bentuknya,,,
BalasHapusHalo Mba Eby terimakasih banyak komplimennya, untuk siomaynya saya bentuk pake cetakan kue talam yang kecil2 itu mba. Setelah diberi isi kulit siomay dilipat2 asal bulet aja setelah itu dimasukin ke cetakan kue talam trus dikukus, pasti hasilnya rapi deh mba.
HapusWaaaa cantiknya mba hasil fhotonya,bikin ngiler ngeliatnya,,, btw siomay kulitnya,ko bisa rapih gitu ya mba,,apa pake cetakan ya,,,saya pernah bikin ko ya morat-marit ya bentuknya,,,hihihi,malu
BalasHapusHalo mba sashy.. mw tanya beli kulit siomay d dps dmna ya?? Makasi mba..
BalasHapusHalo mba Wulan, kulit siomay biasanya ada di hardys dan tiara dewata.
Hapus