Nilo Coffee & Croissant - Coffee Shop Instagenic berkonsep Hybrid

Nilo Coffee & Croissant -

Satu lagi rekomendasi Coffee Shop yang unik dan instagenic di seputaran kota Denpasar, namanya Nilo Coffee & Croissant. Berlokasi agak sedikit masuk di Jalan Drupadi - Renon, Nilo seperti sebuah hidden gems yang tersembunyi namun banyak dicari. Tampilan interiornya yang instagenic sukses menarik minat para pengunjung terutama kalangan anak muda yang sedang hobby nongkrong sembari menangkap moment lewat lensa kamera.

courtesy photo Instagram Nilo Coffee & Croissant - Coffee Shop Instagenic berkonsep Hybrid

Mengusung konsep Hybrid, Nilo menggabungkan desain ala industrial dan eco green dengan apik. Bangunan utama yang dibentuk dari rangka baja yang kokoh, jendela serta dinding kaca berukuran besar bersanding manis dengan dua buah pohon ketapang kencana yang tumbuh subur, menjulang tinggi  di dalam ruangan. Tak hanya itu coffee shop ini juga memiliki areal taman yang lumayan luas di bagian belakang, dengan kolam ikan, rumput yang menghijau serta lampu-lampu yang menjuntai indah, saat malam tiba lampu-lampu ini bisa menjadi objek foto yang sangat cantik.


interior salah satu sudut Nilo Coffee & Croissant

Nilo Coffee & Croissant

Nilo Coffee & Croissant

Melengkapi point plus dari segi interior cafe yang menarik, Nilo juga menyediakan jaringan free wifi dengan kecepatan yang stabil plus ruangan full AC.  Soal menu tak perlu diragukan, coffee shop yang satu ini menawarkan beragam jenis pastry, makanan dan minuman yang wajib untuk dicoba.  Tak hanya menyediakan varian minuman berbahan kopi terbaik namun Nilo juga memiliki beragam pilihan menu makanan yang menggugah selera.

Spicy Balinese Roasted Chicken (50k)

Salah satunya seperti Spicy Balinese Roasted Chicken yang hadir dalam porsi jumbo, ayam panggang berbalut bumbu yang pedas gurih disajikan bersama nasi putih, potongan tahu dan tempe crispy, tumisan sayuran serta dua jenis sambal. Porsinya yang besar dijamin mengenyangkan, apalagi ditambah sensasi pedas mengigit dari sambal matah sebagai pendamping, pilihan yang pas untuk bersantap siang.

Raw Sambal Chicken Rice (29k)

Bagi penikmat rice bowl, cobalah Raw Sambal Chicken Rice ; salah satu pilihan menu nasi dengan topping double breaded chicken, telur mata sapi dan juga sambal matah. Kombinasi yang sempurna bagi si penikmat sajian pedas.

Chilli Dog (48k)
Sementara bagi kalian yang menyukai hidangan ala Western, Nilo juga menyediakan aneka pilihan pasta, burger, panini, hot dog, croissant sandwich maupun pizza. Salah satu yang wajib dicoba adalah Chilli Dog: roti hot dog yang berisikan daging giling berbumbu, sosis, topping kerju mozarella yang meleleh serta french fries dan salad sebagai pendampingnya. Tak hanya itu untuk menu sharing cobalah Chicken Fajita: irisan daging ayam berbumbu, bawang dan paprika disajikan dalam gulungan roti tortilla. Menu yang masih tergolong ringan, easy bite tapi lumayan mengenyangkan.

aneka menu di Nilo Coffee & Croissant

Chicken Fajita (36k)

Beralih dari makanan utama, Nilo terkenal akan pastrynya yang enak, seperti namanya mereka spesialis Croissant, beberapa varian handcrafted artisant croissant mulai dari bread stick, raisin danish, apple danish, peach danish, cheese, almond serta chocolate croissant juga tersedia disini. Tak hanya itu spesial di bulan Februari ini Nilo Coffee & Croissant baru saja mengeluarkan satu menu desserts terbaru mereka yaitu Oreo Waffle. Potongan waffle yang empuk dengan topping es krim vanilla, Oreo Chunk serta siaraman saus coklatyang melimpah, pilihan menu manis yang pas untuk melengkapi waktu santai.

Cafe Mocha - hot : 25 cold :27k
Cafe Mocha (25/27k) dan Chocolate Croissant (16k)

Oreo Waffle

Nah bukan coffee shop namanya jika tak memiliki pilihan minuman berbahan kopi yang lengkap, Nilo sendiri menawarkan speciality coffee yang terjamin kwalitasnya. Kopinilo adalah salah satu signature drink yang menghadirkan perpaduan apik dari kopi espresso, susu dan gula aren. Manis dan aroma wangi gula aren yang khas memberikan cita rasa yang berbeda pada minuman ini.

Kopinilo (25k)

Untuk hot coffee, cobalah Cafe Mocha dengan latte artnya yang cantik atau Cream Brulle; latte dengan topping gula kamarel yang dibakar. Rasanya seperti perpaduan kopi dan pudding caramel. Masih banyak pilihan minuman yang bisa kalian coba disini, ada berbagi pilihan frappe seperti green tea mint, Choco paradise bagi si penyuka coklat atau es teh tarik dengan coffee jelly yang kenyal.

Es Teh Tarik with Coffee Jelly  (29k) - Kopinilo - Choco Paradise (32k)

Nah buat kalian yang butuh tempat ngopi cantik, dengan harga yang terjangkau plus interior yang instagenic atau tempat untuk melakukan photo session yang masih berada di seputaran kota Denpasar, Nilo Coffee & Croissant bisa jadi pilihan yang tepat. 



Nilo Coffee & Croissant
Jl. Drupadi II No.9z
Sumerta Kelod, Denpasar Timur
Bali 80239
Opening hours : 11 am - 11 pm
Reservasi : 082231657200 
Parking : Yes 
Free Wifi : Yes 



Posting Komentar

Halo Foodies terimakasih sudah berkunjung ke blog saya, silahkan tinggalkan comment untuk pertanyaan, saran maupun kritik yang membangun. Mohon untuk tidak berkomentar yang mengandung SARA, Kekerasan, judi maupun Pornografi karena tidak akan saya tampilakan disini. Berkomentarlah dengan bijak dan santun. Terimakasih

My Instagram

Copyright © Bali Food Blogger: Resep dan Review by Sashy Little Kitchen.